Rabu, 06 Juli 2011

Rusunawa(isasi) Kampus

Rusunawa(isasi) Kampus


Kampus dan mahasiswa adalah dua entitas yang tidak bisa dipisahkan. Keduanya mempunyai kaitan yang begitu erat. Dalam term biologi, kaitan tersebut dinamakan simbiosis mutualisme. Sama-sama saling membutuhkan dan diuntungkan. Baik kampus maupun mahasiswa, saling butuh dan untung. Mahasiswa dalam hal ini sebagai pencari ilmu, jelas membutuhkan kampus yang berperan sebagai gudang ilmu. Ia pun akan memperoleh ilmu sebagai bentuk keuntungan. Sementara, untuk dapat menyelenggarakan pendidikan, kampus dalam hal ini pengelolanya mau tidak mau juga membutuhkan mahasiswa. Dengan banyaknya mahasiswa yang menuntut ilmu, praktis kampus akan mendapatkan keuntungan, baik materi maupun non materi. Kita tidak bisa membayangkan bagaimana jadinya jika terdapat kampus tanpa mahasiswa dan amat lucu jika ada seorang yang mengaku sebagai seorang mahasiswa, tetapi ia tidak memiliki kampus sebagai tempat belajar, bisa-bisa yang terjadi mahasiswa tersebut dianggap sebagai mahasiswa gadungan.
Kerjasama dan saling keterkaitan di antara keduanya akan berjalan harmonis jika dari pihak kampus maupun mahasiswa memiliki kesadaran untuk saling melengkapi dan memberikan kepuasan. Mahasiswa misalnya, sebagai penimba ilmu ia harus sadar akan kewajibannya untuk selalu belajar dan melaksanakan kewajiban-kewajiban yang telah ditetapkan kampus. Demikian juga kampus, ia harus mampu menyediakan fasilitas-fasilitas yang dibutuhkan mahasiswa dalam proses belajar mengajar. Hal ini penting, supaya tercipta suasana yang kondusif dan nyaman.
Dalam rangka mewujudkan kenyamanan dan kondusifitas proses belajar mengajar tersebut, setidaknya langkah yang dilakukan oleh pengelola kampus Unisma Malang layak untuk ditiru. Untuk menunjang pendidikan para mahasiswanya, Unisma bekerja sama dengan pemerintah mendirikan Rusunawa (Rumah Susun Sederhana Sewa) yang tepat terletak di belakang kampus.. Rusunawa ini didirikan untuk menampung mahasiswa-mahasiswa luar kota yang berdomisili di Malang. Dengan begitu, mahasiswa tidak perlu pusing lagi untuk mencari tempat kos yang jauh dan mahal. Rusunawa kampus ini disewakan dengan biaya yang relatif murah sehingga tidak memberatkan mahasiswa. Resmi dihuni pada tahun 2010 yang lalu, rusunawa kampus Unisma telah menampung sedikitnya 100 mahasiswa, baik yang reguler maupun non reguler. Suasana asri dan kondusif rusunawa ini memberikan kenyamanan tersendiri bagi mahasiswa penghuni. Mahasiswa merasa nyaman saat belajar. Lokasinya yang berdekatan dengan kampus sangat memudahkan mahasiswa untuk datang tepat waktu, sehingga dosen tidak perlu lagi marah-marah lantaran terdapat mahasiswanya yang datang terlambat.
Keberadaan rusunawa dalam setiap kampus, dewasa ini menjadi sesuatu yang amat penting. Betapa tidak, di zaman yang semakin global ini banyak dijumpai tindakan-tindakan negatif mahasiswa akibat pergaulan bebas yang tidak terkontrol. Nah, dengan didirikannya rusunawa pada setiap kampus-kampus yang ada di Indonesia, paling tidak bisa menjadi semacam tameng agar mereka terhindar dari tindakan-tindakan negatif akibat pengaruh lingkungan luar. Di rusunawa, para mahasiswa relatif bisa terkontrol lantaran lokasinya yang masih berada disekitar kampus, kebebasan mahasiswa pun tidak dibiarkan tanpa batas, semisal dengan memberlakukan jam malam dan menutup gerbang pada jam-jam tertentu. Dengan demikian, mahasiswa akan terdidik untuk selalu disiplin. Walhasil, rusunawaisasi kampus menjadi sesuatu yang niscaya.

1 komentar:

  1. How to make money from casino slot games | Work to Make Money
    Best Casino Slot Machines - The easiest way to make 1xbet money from casino slot games is งานออนไลน์ through this easy-to-use guide to learn how to make money 제왕카지노

    BalasHapus